15 Maret 2014

Harga Ponsel Nokia Paling Murah Terbaru

Handphone Nokia dari tahun ke tahun memang banyak diminati oleh banyak orang termasuk saya sendiri. Nokia adalah salah satu perusahaan terbesar di dunia yang berkompetesi dalam teknologi handphone.

Tahun lalu Nokia memang sempat bersembunyi karena kalah saing dengan smartphone terbaru dari android , Blackberry dan Apple. Nokia sempat pontang-panting karena ponsel Nokia di pasaran semakin menurun.

Di tahun 2014 , Nokia kembali muncul dengan smartphone terbarunya yaitu Nokia Android dan spertinya akan laris di pasaran ponsel dunia. Waktu lalu Nokia juga meluncurkan sebuah smartphone dengan sistem operasi Windows Mobile.

Disini saya kembali ingin bernostalgia dengan ponsel Nokia jaman dulu, jadul namun baru. Ponsel yang saya review disini mungkin anak muda jaman sekarang kurang berminat , namun bagi orang tua yang kurang mengerti akan menggunakan posel smartphone tentunya akan lebih memilih menggunakan ponsel candybar.
Nokia 105

Nokia 105 adalah handphone jenis candybar dengan modis dan design terbaru dari nokia. Ponsel Nokia 105 ini adalah ponsel nokia model lawas namun dengan sistem terbaru era jaman kini. Nokia 105 ini adalah ponsel nokia dengan harga paling murah sendiri dari produk ponsel nokia lainya.

Nokia 105 di luncurkan untuk mengganti nokia lawas jadul yang memiliki layar hitam putih terdahulunya. Di nokia 105 ini, di design dengan layar berwana , tentunya nokia 105 ini lebih menarik dari nokia terdahulunya.

Saya membeli nokia 105 ini untuk ibu saya , yang handphone nokia 1110i ibu saya sudah tidak enak lagi di pakai. Harga pasaran ponsel nokia 105 di pasaran lokal di bandrol dengan harga Rp.270.000,-. Namun akan lebih murah lagi jika anda pintar menawar , seperti saya mendapatkan ponsel nokia 105 ini dengan harga yang lebih murah yaitu Rp.230.000,-

Untuk spesifikasi nokia 105 ini di lengkapi dengan lampu led yang bisa anda pergunakan untuk senter penerangan. Layar nokia 105 ini memang lumayan kecil yaitu 1,5 inc. Ponsel ini memiliki daya tahan baterai sangat luar biasa atau juga boleh di bilang baterainya sangat awet. Dan untur kartu SIM card hanya di usung dengan satu tempat kartu GSM saja.

Ponsel Nokia 105 ini bagi saya cukup menarik, apalagi handphone ini sangat cocok untuk anda yang suka berpergian jauh , camping , kegiatan pecinta alam dll. Bagi anda yang ingin melihat spesifikasi lengkapnya bisa langsung menyimak detailnya di bawah ini.

Spesifikasi Nokia 105

JARINGAN : 2G GSM 900 / 1800

LAYAR :

Tipe TFT, 65 ribu warna
1.45 inch, 128 x 128 pixels, 125 ppi pixel density

UKURAN : 107 x 44.8 x 14.3 mm / 70 gram

AUDIO :

Vibration, Polyphonic ringtones
3,5 mm Jack Audio, Speakerphone

MEMORY :
 
Internal 8 MB, 384 kB
Eksternal Tidak Ada

DATA : USB/Port

FITUR :

SMS, Java, Digital clock - Calculator - Calendar - Converter - Expense manager - FM radio

BATERAI :

Li-Ion 800 mAh battery (BL-5CB)
Standby Up to 840 jam
Talk Time Up to 12 jam 30 menit

Untuk warna pilihan handphone Candybar Nokia 105 ini ada 2 tipe warna yang bisa anda pilih , yaitu Hitam dan Biru Muda. Pastinya bagi yang ingin terlihat sedikit gaul pastinya anda memilih warna Biru Muda untuk ponsel Nokia 105 ini.