Cara Mudah Membuat Roti Bakar Spesial Aneka Rasa - Roti bakar adalah salah satu makanan cemilan yang banyak di sukai oleh kaum muda maupun tua. Roti bakar sering di jual di pinggiran jalan atau di jual oleh pedagang kaki lima di tempat-tempat ramai seperti di alun-alun.
Bisnis Roti bakar memang sangat menjanjikan untuk si penjualnya. Lalu apakah anda pernah membuat roti bakar sendiri di rumah? Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi resep spesial roti bakar aneka rasa untuk anda.
Rasa Roti bakar yang paling di sukai atau di minati yaitu rasa roti bakar coklat keju spesial dan istimewa. Bagi anda yang ingin membuat roti bakar dengan rasa lain juga bisa tentunya, berikut ini adalah Cara Mudah Membuat Roti Bakar Spesial Aneka Rasa.
Cara Mudah Membuat Roti Bakar Spesial Aneka Rasa
Bahan Membuat Roti Bakar
- Roti tawar satu bungkus (5 bungkus juga boleh)
- Margarin
- Susu kental manis rasa coklat/kremer (Bisa rasa lain)
- Keju (Bisa rasa lain)
- Meses coklat (Bisa rasa lain)
Alat dan Bahan untuk Membuat Roti bakar
- Kompor
- Wajan
- Minyak goreng/margarin
- Pisau
Cara Membuat Roti Bakar
- Pertama siapkan terlebih dahulu alat dan bahan yang diperlukan
- Setelah itu silahkan anda potong 1 buah roti tawar menjadi 2 bagian, usapkan margarine dan juga beri meses diatasnya.
- Setelah itu tumpuk 2 potong roti tersebut menjadi 1 bagian.
- Lakukan juga untuk roti tawar yang lain.
- Jika sudah,nyalakan kompor kemudian panaskan minyak goreng atau margarine di atas wajan.
- Saat sudah panas, masukkan roti tawar yang sudah ditumpuk tadi.
- Goreng satu persatu dengan hati hati dan api kecil biar tidak gosong.
- Jika sudah digoreng semua, letakkan di piring kemudian taburi dengan keju dan juga tambahkan susu coklat atau kremer.
- Roti bakar siap disajikan.
Nah itulah tadi Resep dan Cara Mudah Membuat Roti Bakar Spesial Aneka Rasa yang bisa saya sajikan untuk anda. Dan semoga Cara Mudah Membuat Roti Bakar Spesial Aneka Rasa ini bisa bermanfaat untuk anda, selamat moncoba membuat roti bakar sendiri di rumah.