20 Agustus 2014

Kini BBM sudah full version di Windows Phone

Setelah beberapa waktu lalu, RIM meluncurkan aplikasi BBM untuk Windows Phone versi Beta. Kini telah hadir BBM versi Full Version. Dengan kelebihan-kelebihan yang berada di dalamnya, menjadikan versi BBM terbaru kini menyajikan kecepatan dan peningkatan performa dibandingkan dengan BBM versi Beta.

Sejak tanggal 15 Agustus 2014 lalu, microsoft merilis update versi 1.0.1.28 untuk Windows Phone 8 dan Windows Phone 8.1. Saat ini sudah bisa anda unduh di Windows Phone Store dengan ukuran 12MB.

Kini BBM sudah full version di Windows Phone

Versi terbaru dari BBM ini, pengguna tidak akan menemui kelemahan-kelemahan seperti loading aplikasi yang lama yang terdapat pada versi Beta. BlackBerry menghadirkan BBM untuk Windows Phone dengan tampilan UI di sistem operasi tersebut.

Untuk mempercepat akses, BBM dan chatting perorangan dapat di letakkan di layar awal. Peningkatan fasilitas ini bertujuan agar meningkatkan daya tarik aplikasi besutan RIM tersebut di berbagai platform seperti iOS, Android dan Windows Phone.

Selain meningkatkan performa seperti kecepatan, BBM Full Version ini juga meningkatkan privasi dan keamanan yang disukai oleh jutaan di dunia untuk chatting, berbagi secara perorangan, multiperson, dan BBM Group.

Tampilan yang diurubah seperti BBM Group, Find Friends, dan juga BBM Feeds. User interface-nya pun disesuaikan dengan tampilan khas Windows Phone yang horizontal dan tinggal geser ke kanan dan ke kiri.

Untuk saat ini, BlackBerry sedang mengerjakan versi dua BBM Window Phone, yang akan men-update fitur tambahan. Dan bagi anda yang ingin merasakan BBM Windows Phone Full Version dapat anda unduh di sini.